Tutorial Membuat Tampilan Worksheet dengan variasi rumus (Tugas Multimedia UBSI Pemuda)


Halo Teman-teman, kembali lagi dengan saya, VL !

Pada kesempatan kali ini, saya ingin membagikan suatu tutorial excel nih, dan postingan ini ditujukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Multimedia, UBSI Pemuda.

Nama : Vincent Luis
Kelas : 12.4A.37
NIM : 12182867
No Absen : 34

Pada Tutorial kali ini, kita akan membuat satu worksheet nih gais, worksheet yang diminta dibuat adalah seperti ini















Dan selain itu, ada juga ketentuan-ketentuan yang harus dipenuhi dalam pembuatan worksheet ini, diantaranya adalah :
1. Wajib Menggunakan rumus pada excel seperti penggunaan IF, Vlookup Hlookup maupun kombinasi keduanya, dan rumus lainnya.
2. Pada rumus yang digunakan wajib ditampilkan dan dijelaskan penggunaannya untuk setiap kolom jawaban.
3. Pada pemilihan Nama Software dan jumlah beli, wajib menggunakan menu/tools data validation.

Oke, sampai disitu saja keterangan dari tugas yang diberikan, yuk langsung saja ke tutorial pengerjaannya !


 
1.  Membuat worksheet sebagai tampilan awal
Langkah pertama adalah membuat tampilan worksheet awal sebagai berikut
2. Memasukan fungsi/tools data validation pada nama software Pendidikan dan jumlah beli

Setelah itu, kita akan membuat fungsi data validation pada nama software Pendidikan dan jumlah beli
Sebelum itu, apa sih fungsi data validation? Fungsi data validation pada excel adalah agar meminimalisir kesalahan penginputan data pada excel.
Baik, untuk itu, langkah pertama adalah kita blok dulu kolom nama software Pendidikan dan klik menu data validation, maka tampilannya akan seperti ini 
Lalu ubah menu allow menjadi List

Lalu pada bagian formula, kita blok table daftar harga yang sudah kita buat dibawah
Maka tampilannya akan menjadi seperti ini



Untuk jumlah beli caranya sama saja, hanya kita menggunakan table bantuan dengan isi angka 1 sampai 20 seperti ini


Maka Tampilannya akan menjadi seperti ini
2 Membuat daftar harga satuan menggunakan rumus Vlookup

Untuk mengisi harga satuan, kita dapat menggunakan rumus vlookup agar dapat memudahkan kita dalam memasukan harga satuan. Caranya adalah sebagai berikut:
Pertama kita ke kolom pertama harga satuan dan ketikan rumus sebagai berikut (untuk cell yang kalian gunakan dapat menyesuaijan ya)

=VLOOKUP(C4,$C$23:$D$28,2,FALSE)
Lalu tinggal kita Tarik saja isi cell ke bawah, dan cell bawah akan mengikuti rumus yang diatas, dan harga satuannya otomatis muncul

3. Harga seluruh
Untuk mengisi harga keseluruhan, kita dapat menggunakan rumus Product
Caranya adalah dengan menuliskan rumus sebagai berikut
=PRODUCT(D4,E4)

Atau kita juga dapat menggunakan rumus
=D4*E4

Maka Hasilnya adalah seperti ini
Lalu kita Tarik saja kebawah, dan cell bawah seperti biasa akan mengikuti cell diatasnya

4. Potongan 10%

Untuk mengetahui potongan 10% setiap transaksi, kita dapat menggunakan rumus
=F4*10%

Maka tampilannya akan seperti ini
Setelah itu kita tinggal Tarik saja kebawah

5. Total Penjualan

Untuk total penjualan, kita harus mengurangi harga seluruh dengan potongan 10% yang sudah kita cari tadi sebelumnya. Caranya adalah menggunakan rumus pengurangan
Caranya adalah memasukan rumus =F4-G4
Setelah itu kita Tarik saja kebawah isi cellnya

6.Total seluruh penjualan

Untuk total seluruh penjualan, kita dapat menggunakan rumus sum
Caranya adalah ketikan rumus
=SUM(blok cell total penjualan) lalu enter

Tampilannya seperti berikut

7. Rata-rata penjualan
Untuk mencari rata-rata penjualan, kita dapat menggunakan rumus average
Caranya sama seperti diatas, hanya saja untuk penggunaan rumus, kita menggnakan rumus =AVERAGE(blok sel total penjualan) lalu enter

8. Penjualan Terbesar
Untuk mencari penjualan terbesar, kita menggunakan rumus =MAX(Blok cell total penjualan) lalu enter

9. Penjualan terkecil
Untuk mencari penjualan terkecil, kita menggunakan rumus =MIN(Blok sel total penjualan) lalu enter
10. Jumlah penjualan

Untuk mencari jumlah penjualan, kita akan menggunakan rumus COUNTA
Caranya adalah sebagai berikut
Pertama kita masukan rumus
=COUNTA(Blok sel nama software Pendidikan) lalu enter



Dan selesai, seluruh table sudah terisi sesuai dengan ketentuan yang ada diatas
Semoga tutorial yang saya bagikan ini bermanfaat, dan saya mohon maaf bila ada kesalahan dalam penggunaan kata-kata ataupun yang lainnya. Jika ada pertanyaan dapat menghubungi saya di
Instagram @vincent.luis
Discord Channel : https://discord.gg/eHUueza
Baik sampai disini dulu postingan saya, dan terima kasih






Komentar

Postingan Populer